Pembuat Gambar AI
Bagaimana cara membuat gambar melalui AI?
Buka Aplikasi Photoroom
Buka App Store lalu unduh Photoroom ke ponsel Anda. Sekarang, fitur ini hanya tersedia di perangkat iOS dan web, dan akan segera tersedia di Android. Pastikan perangkat Anda berbahasa Inggris.
Buat gambar Anda
Klik tombol berlabel “AI Gambar”. Masukkan kata-kata deskriptif yang paling mengilustrasikan gambar yang Anda bayangkan, dan Anda akan terkesima dengan hasilnya.
Sesuaikan dan sempurnakan
Anda bisa selalu menyempurnakan perintah dan mengetahui cara menyesuaikan gambar. Setelah puas dengan gambar, Anda dapat meneruskan pengeditan dan mengekspornya.
Anda mungkin juga tertarik
Perkenalkan Pembuat Gambar AI Photoroom
Kesulitan menemukan gambar yang cocok di internet? Dengan AI Images Photoroom, mengubah teks menjadi konten visual terasa mudah dan cepat bagi semua orang. Cukup deskripsikan gambar yang ingin Anda buat, klik "Buat", dan Anda dapat mengulanginya untuk memastikan Anda menemukan gambar yang dicari.
Ciptakan apa pun di ruang kreatif kami
Gunakan AI generatif untuk membuat gambar cantik dengan berbagai kemungkinan dan wujudkan imajinasi Anda. Tidak perlu lagi foto generik untuk proyek komersial Anda. AI Images adalah alat inovatif yang cocok untuk berbagai macam bisnis, dengan berbasis input manusia, menyertakan fitur perintah tanpa batas, dan memberikan seluruh kontrol kreativitas di tangan Anda.
Perintah teks ke gambar
Gunakan perintah deskriptif Anda sendiri untuk membuat gambar atau membuat latar belakang, dan pastikan perintahnya jelas dan relevan. Perintah yang jelas membantu AI memahami keinginan Anda sedangkan perintah yang relevan memastikan gambar yang dibuat cocok dengan gaya dan konteks yang Anda inginkan.
Temukan alat AI untuk mengoptimalkan gambar Anda
Cobalah semua alat AI untuk membantu Anda menghemat waktu dan membuat konten visual yang memukau: tanpa harus mahir membuat desain. Gunakan alat Penghapus Latar Belakang untuk menghapus latar gambar dan menambahkan gambar melalui AI. Gunakan alat Penghapus Ajaib untuk membersihkan gambar dari objek yang tidak diinginkan dan menambahkan teks ke konten visual Anda.
Coba alat AI lainnya
Pertanyaan dan jawabannya
Mengapa menggunakan konverter teks ke gambar AI?
Konverter teks ke gambar AI dapat menyederhanakan proses pembuatan konten visual dengan mengonversi deskripsi teks menjadi gambar. Alat ini menawarkan solusi yang mudah disesuaikan dan kreatif sehingga lebih mudah mengakses dan menyesuaikan konten visual dengan kebutuhan spesifik Anda. Alat ini dapat membantu mewujudkan ide-ide untuk postingan media sosial, presentasi, atau proyek kreatif.
Bagaimana cara AI membuat gambar?
AI membuat gambar melalui proses yang disebut pemodelan generatif dengan mempelajari pola dan fitur dari gambar berkualitas dalam jumlah banyak lalu membuat gambar baru berdasarkan informasi tersebut. Jadi untuk membuat gambar, komputer perlu dilatih mencari jutaan gambar agar mampu memperoleh karakteristik visual seperti yang diinginkan.
Bisakah gambar AI dipakai untuk penggunaan pribadi dan komersial?
Buat gambar tanpa cemas. Kami telah mengembangkan AI secara bijak dengan mengambil gambar dari penyedia terkemuka dan menghindari penggunaan gambar milik pribadi atau sensitif. Kami berkomitmen untuk menyediakan gambar-gambar yang tidak melanggar hak cipta.
Bagaimana cara menulis perintah gambar AI?
Agar mendapatkan gambar yang bagus, tulis deskripsi dari gambar yang diinginkan dengan jelas dan mendetail, seperti objek, warna, dan pengaturan spesifiknya. Beri panduan secara spesifik kepada AI agar efektif menghasilkan gambar yang Anda bayangkan. Berikut contohnya: "Hasilkan gambar smartphone ramping dan modern dengan tampilan layar cerah, diletakkan di depan latar belakang putih minimalis.” Bergabunglah dengan komunitas untuk menemukan tips dan perintah terbaik di sini.
Apakah konverter Teks ke Gambar di Photoroom gratis?
Pembuat Gambar AI disertakan dalam paket Pro kami yang ditawarkan di iOS. Daftar untuk menikmati uji coba gratis selama 7 hari guna mencoba fitur konverter teks ke gambar serta alat AI inovatif lainnya. Selain itu, Anda dapat berhemat dengan berlangganan paket tahunan. Temukan gambaran paket dan harganya di sini.
Kapan AI generator gambar tersedia di Android dan dalam bahasa yang lain?
Setelah melakukan uji menyeluruh dan mempertimbangkan masukan dari pengguna, AI generator gambar juga akan dapat diakses di Android. Dengan senang hati kami juga mengumumkan bahwa akan ada lebih banyak bahasa yang segera ditambahkan ke prompter gambar, sehingga lebih mudah diakses oleh orang-orang di seluruh dunia.
Bisakah saya membuat konten berbahaya?
Tidak, membuat konten berbahaya tidak dapat dilakukan. Untuk Pembuat AI Gambar, kami memilih gambar-gambar secara spesifik dan meniadakan konten terkait kekerasan dan materi dewasa demi menjamin keamanan dan kenyamanan semua pengguna.